Penjajahan Inggris di Nusantara

Di bawah pimpinan Lord Minto, pada tahun 1811 tentara Inggris berhasil mengalahkan Belanda dan berhasil menduduki Batavia. Belanda menyerah kepada Inggris melalui Perjanjian "Tuntang".

Sebenarnya sebelum tahun 1811, tentara Inggris telah berhasil menguasai daerah-daerah di luar pulau Jawa seperti Bengkulu dan daerah Sumatera lain dan juga Gorontalo dan Minahasa.


Dengan menyerahnya Belanda kepada Inggris, maka sejsk saat itulah Indonesia mengalami penjajahan Inggris. Pemerintahan Inggris yang pertama di Indonesia dipimpin oleh Sir Thomas Stamford Raffles dari tahun 1811 hingga tahun 1816.

Selama 5 tahun lagi Indonesia dijajah penguasa lain yang berbeda. Ini bukan berarti negara Belanda tinggal diam saja, mereka masih berusaha merebut kembali Indonesia dari penguasa Inggris, dan berusaha menjajah kembali Indonesia untuk kali yang kedua. Semuanya terlaksana nyatanya.