8 Pahlawan-Pahlawan Sesudah Kemerdekaan

Pahlawan sesudah kemerdekaan itu artinya adalah mereka yang gugur setelah Indonesia merdeka tanggal 17 Agustus 1945. Semisal beliau gugur tanggal 18 Agustus 1945 pun juga disebut pahlawan sesudah kemerdekaan.

Ada sebanyak delapan pahlawan yang berhasil dihimpun karena mereka sangat terkenal. Diantaranya adalah proklamator Indonesia sendiri yang wafat tahun 1970.





Berikut ini nama-nama pahlawan sesudah kemerdekaan.

1. Wolter Monginsidi.
Dari Sulawesi yang wafat tahun 1949.

2. Overste Slamet Riyadi.
Dari Solo, gugur dalam menumpas RMS Ambon tahun 1950.

3. Jendral Sudirman.
Panglima Besar TNI yang wafat pada tanggal 29 Januari 1950 di Magelang.

4. Laksamana Yosaphat Sudarso.
Gugur dalam pertempuran di Laut Aru pada tanggal 15 Januari 1962 dengan menggunakan kapal "Macan Tutul".

5. I Gusti Ngurah Rai.
Pahlawan dari Bali yang gugur pada tanggal 20 November 1946 di desa Marga dekat Tabanan Bali.

6. Ir. Haji Juanda.
Wafat pad tahun 1963.


7. Ir. Soekarno.
Proklamator Kemerdekaan Republik Indonesia yang lahir pada 6 Juni 1901 dan wafat pada tanggal 21 Juni 1970.






8. Drs. Mohammad Hatta.
Proklamator Kemerdekaan Republik Indonesia yang wafat pada tanggal 14 Maret 1980.

Itulah pahlawan-pahlawan yang gugur setelah kemerdekaan Republik Indonesia.