4 Tujuan Politik Luar Negeri Menurut Muhammad Hatta

Hubungan yang dijalin oleh suatu negara dengan negara lain tentu saja tidak dapat dilepaskan dari tata pergaulan antarnegara. Jika dalam pergaulan manusia dalam lingkungan tetangga, ada yang dinamakan dengan tata krama pergaulan. Dan dalam pergaulan antarnegara pun sama adanya.

Berikut ini tujuan politik luar negeri Indonesia menurut Muhammad Hatta.

1. Mempertahankan kemerdekaan bangsa dan menjaga keselamatan negara.

2. Memperoleh barang-barang yang diperlukan dari luar untuk memperbesar kemakmuran rakyat.

3. Meningkatkan perdamaian internasional.

4. Meningkatkan persaudaraan segala bangsa sebagai pelaksanaan cita-cita yang tersimpul dalam Pancasila, dasar dan falsafah negara kita.

itulah tujuan politik luar negeri Indonesia menurut Muhammad Hatta.