5 Aspek-Aspek Keselamatan Kerja

Aspek-aspek keselamatan kerja :

1. Mengetahui dan mematuhi tata tertib di laboratorium

2. Mempelajari prosedur kerja yang akan dilakukan

3. Memahami fungsi alat dan bahan yang akan digunakan

4. Berhati-hati pada saat melakukan percobaan

5. Memahami karakter setiap jenis alat dan bahan.

4 Langkah-Langkah Metode Ilmiah dari Ilmuwan

Metode ilmiah adalah suatu cara untuk memecahkan/menjawab suatu masalah menurut cara tertentu dengan urutan langkah-langkah yang tertentu pula.

Langkah-langkahnya sebagai berikut :

1. Merumuskan masalah
2. Menyusun hipotesis
3. Menguji hipotesis (melalui pengamatan/eksperimen/observasi)
4. Menarik kesimpulan.

Pentingnya metode ilmiah dalam belajar biologi supaya pembelajaran tidak membosankan dan peserta didik aktif serta melatih keterampilan, cara berpikir logis serta percaya pada diri sendiri, objektif, jujur, dan supaya para pelajar menerapkan sikap-sikap ilmiah seorang ilmuwan.

5 Manfaat Mempelajari Biologi

Apa itu biologi?
Biologi adalah ilmu yang mempelajari tentang segala sesuatu yang hidup.

Kemudian apa manfaat biologi itu?
Berikut ini beberapa manfaat biologi.


1. Pertanian.

a. Penemuan bibit unggul melalui hibridisasi.

b. Pengendalian hama secara biologis.
Misalnya : memanfaatkan predator alamiah.
Contoh :
- hama lebah penyengat untuk kupu-kupu artona yang merusak kelapa,
- memutuskan siklus hidup hama misalnya dengan mengadakan rotasi tanaman.

c. Meningkatkan produksi pangan melalui rekayasa genetika, dan kultur jaringan.

2. Peternakan.
Menghasilkan ternak unggul melalui inseminasi atau kawin silang, misalnya : ayam ras, ayam broiler, sapi perah.

3. Industri.
Mengetahui jenis hewan dan tumbuhan yang dapat menghasilkan bahan-bahan industri, contohnya tanaman kina sebagai obat malaria.

4. Kesehatan.

a. Ditemukannya antibiotik dari jamur. Contohnya Pennicillium.
b. Ditemukannya vaksin yang digunakan untuk meningkatkan daya tahan tubuh orang yang divaksinasi.
Misalnya vaksinasi terhadap hepatitis.


5. Masalah Sosial.

Penggunaan tes DNA untuk menangani kasus kejahatan ataupun bayi yang tertukar di rumah sakit.

Itulah kelima manfaat biologi.

10 Tingkat Organisasi Kehidupan, Definisi serta Contoh

Dalam dunia ini banyak organisasi kehidupan, salah satu contohnya adalah kehidupan manusia, hewan dan lain sebagainya.

Berikut ini ada beberapa tingkat organisasi kehidupan disertai dengan penjelasan serta contohnya agar lebih memudahkan pembelajaran.

1. Molekul.

Adalah bagian terkecil sebagai penyusun suatu zat, walaupun masih bisa dibagi lagi menjadi atom. Contohnya :
- Karbohidrat,
- lemak,
- protein.

2. Sel.

Adalah satuan/unit terkecil makhluk hidup.
Contohnya :
- Sel darah putih,
- sel darah merah,
- sel otot.

3. Jaringan.

Sekumpulan sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama.
Contohnya :
- Jaringan syaraf,
- jaringan otot,
- jaringan epidermis.

4. Organ.

Kelompok jaringan yang melakukan fungsi tertentu.
Contohnya :
- Ginjal,
- Jantung,
- Hati,
- Paru-paru,
- daun,
- akar,
- batang.


5. Sistem Organ.

Sekelompok organ yang menjalankan fungsi tertentu.
Contohnya Sistem pencernaan makanan, sistem ekskresi, sistem peredaran darah, sistem reproduksi.

6. Organisme/Individu.

Kumpulan dari berbagai sistem organ yang bekerja sama melakukan aktivitas kehidupan.
Contohnya :
- Seekor ayam,
- Sebatang pohon,
- Seorang manusia.

7. Populasi.

Kumpulan dari individu suatu spesies yang hidup di suatu tempat dan pada waktu tertentu. Contohnya :
- Sekelompok rusa di hutan,
- sekelompok tanaman padi di sawah, dll.

8. Komunitas.

Kumpulan beberapa populasi makhluk hidup di suatu daerah tertentu.
Contohnya :
- Komunitas sawah,
- komunitas hutan,
- komunitas kolam.

9. Ekosistem.

Sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik tak terpisahkan antara makhluk hidup dan lingkungannya.
Contohnya:
- Ekosistem sungai.
- Ekosistem sawah,
- Ekosistem danau,
-Ekosistem laut, dll.


10. Bioma.

Habitat yang meliputi skala yang luas.
Contohnya:
- Gurun,
- sabana,
- tundra,
- hutan hujan tropis,
- padang rumput.

Itulah sepuluh tingkat kehidupan di dunia.

6 Karakteristik Dasar Makhluk Hidup

Biologi dapat dikenali melalui karakteristiknya yang ditentukan melalui ragam persoalan biologi, objek biologi, dan tingkat organisasi kehidupan.

Karakteristik dasar makhluk hidup itu adalah sebagai berikut :

1. Makhluk hidup disusun oleh sel.

Setiap sel dilindungi oleh membran yang memisahkannya dari lingkungan. Sel disebut sebagai unit struktural, unit fungsional terkecil dari makhluk hidup.

2. Makhluk hidup mengalami pertumbuhan dan perkembangan.

Makhluk hidup mengalami pertumbuhan, yaitu perubahan ukuran sel menjadi semakin besar atau pertambahan jumlah sel. Dan juga, makhluk hidup mengalami perkembangan yang meliputi perubahan sel menjadi bentuk yang berbeda dan menjalankan suatu fungsi tertentu.

3. Makhluk hidup melakukan proses metabolisme.

Di dalam tubuh makhluk hidup terdapat metabolisme. Metabolisme itu terus-menerus, sehingga tubuh makhluk hidup selalu dalam keadaan homeostatis, yaitu keadaaan lingkungan internal yang seimbang dan konstan.

4. Makhluk hidup memberikan respon terhadap rangsang.

Contoh rangsang yang diterima makhluk hidup antara lain perubahan warna, arah dan intensitas cahaya, suhu, tekanan, kadar airm dan suara.

5. Makhluk hidup melakukan reproduksi.

Makhluk hidup dapat mempertahankan jenisnya karena kemampuannya untuk bereproduksi, dimana materi herediter dari induk diwariskan kepada keturunannya.

6. Makhluk hidup mampu beradaptasi dengan lingkungan.

Setiap makhluk hidup mampu beradaptasi sehingga dapat bertahan meskipun keadaan lingkungan senantiasa berubah.

4 Negara-negara Anggota Tambahan PBB yang Masuk Tahun 1946

PBB singkatan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa. Merupakan organisasi dunia yang banyak menangani berbagai macam masalah di beberapa negara jika mereka menginginkan penyelesaian.

Indonesia juga menjadi anggota PBB hingga saat ini. Anggota PBB asli jumlahnya ada 51 negara, kemudan secara bertahap ada penambahan negara-negara lain yang masuk.


Berikut ini negara-negara anggota PBB tambahan pada tahun 1946.

1. Afganistan.
2. Islandia.
3. Swedia.
4. Thailand.

Negara Afganistan merupakan anggota PBB yang ke 52, kemudian negara Islandia, Swedia dan Thailand adalah negara anggota PBB yang ke 53, 54 dan ke 55.
Keempat negara ini masuk anggota PBB pada tahun 1946.

4 Semboyan Negara di Dunia yang Berawalan Huruf A

Semboyan suatu negara merupakan pemersatu tia-tiap provinsi di negara masing-masing. Di negara Indonesia sendiri memiliki semboyan negara yaitu "Bhinneka Tunggal Ika".

Negara Indonesia memang banyak pulaunya, banyak sukunya, banyak ras dan bahasa daerah. Tetapi tiap individu Indonesia, tak boleh bangga akan sukunya misalnya.

Semuanya sama, bangsa Indonesia. Harus saling menghormati antar suku dan bekerjasama demi tercapainya tujuan bangsa Indonesia agar tercipta masyarakat adil dan makmur.

Adapun semboyan negara-negara yang berawalan dengan huruf A adalah sebagai berikut:

1. Afrika Selatan.

Ex Unitaty Virss.

2. Afrika Tengah.

Unite Gignite Travail.

3. Amerika Serikat.

In God We Trust.

4. Antigua.

Each Endeavourine Achieving.

itulah negara berawalan huruf A serta semboyan negaranya.

Tujuan Mempelajari Fisika

Tujuan mempelajari fisika adalah agar manusia mengenal bagian-bagian dasar dari benda dan memahami interaksi antar benda sehingga menimbulkan gejala-gejala di alam maupun di lingkungan.

Selain itu, agar manusia mampu menjelaskan fenomena-fenomena alam yang terjadi.

Fisika juga menjadi ilmu pengetahuan yang mendasar, karena hubungan dengan perilaku dan struktur benda, khususnya benda-benda mati.

Fisika tidak hanya berlaku untuk benda-benda berukuran besar seperti planet dan matahari. Benda-benda kecilpun seperti muon, elektron, proton, bahkan foton, dapat dijelaskan melalui ilmu fisika.

7 Raja-raja dari Kerajaan Samudra Pasai

Kerajaan Samudra Pasai diperkirakan tumbuh dan berkembang antara tahun 1270 hingga 1275, atau pertengahan abad ke-13. Kerajaan ini terletak kurang lebih 15 km di sebelah timur Lhokseumawe, Nanggroe Aceh Darussalam.

Raja pertamanya adalah Sultan Malik as-Shaleh yang wafat pada tahun 696 H atau 1297 M. Dalam kitab Sejarah Melayu dan Hikayat Raja-Raja Pasai, diceritakan bahwa Sultan Malik as-Shaleh dulunya adalah seorang kepala Gampong Samura yang bernama Marah Silu.

Setelah menganut agama Islam, kemudian berganti nama dengan Malik as-Shaleh.

Berikut ini merupakan urutan para raja-raja yang memerintah di Kesultanan Samudra Pasai.

1. Sultan Malik as-Shaleh (696H / 1297M).

2. Sultan Muhammad Malik Zahir (1297-1326).

3. Sultan Mahmud Malik Zahir (1346-1383).

4. Sultan Zainal Abidin Malik Zahir (1383-1405).

5. Sultanah Nahrisyah (1405-1412).

6. Abu Zain Malik Zahir (1412).

7. Mahmud Malik Zahir (1513-1524).

8 Nama Mata Uang Negara-negara yang Berawalan Huruf A

Negara yang terkenal dengan awalan huruf A yaitu negara Amerika Serikat. Yang memiliki mata uang Dollar dan menjadi referensi mata uang lain negara-negara di dunia.

Berikut ini nama mata uang negara yang berawalan huruf A.

1. Abbesinia = Dollar.

2. Afganistan = Afgani.

3. Afrika Selatan = Rand.

4. Afrika Tengah = Franc.

5. Albania = Lek.

6. Aljazair = Dinar.


7. Amerika Serikat = Dollar.

8. Angola = Kwanza.

itulah mata uang negara yang berawalan huruf A.

10 Lagu Kebangsaan Negara yang Berawalan Huruf A

Lagu kebangsan adalah lagu yang dimiliki oleh suatu bangsa sebagai ciri khas dan penyemangat suatu bangsa. Dengan lagu kebangsaan, suatu negara akan semakin terpacu untuk melangkah ke depan.

Dan berikut ini nama-nama lagu kebangsaan negara yang memiliki awalan huruf A. Sebagai contoh adalah negara Afganistan yang memiliki lagu kebangsaan Sorud I Melli.

1. Afganistan = Sorud I Melli.

2. Afrika Selatan = The Voice of South Africa.

3. Afrika Tengah = Cradle of The Bantus.

4. Albania = Anthem of The Ring.

5. Aljazair = Kassman.


6. Amerika Serika = The Star Spangled Banner.

7. Andora = The Great Charle Peseta.

8. Argentina = Oid Mortales El Grito Sagrado Liertad.


9. Australia = Advance Australia Fair.

10. Austria = Osterreichicche Bundeshymme.

Itu dia lagu kebangsaan dari sepuluh negara yang memiliki awalan negara hufuf A.

Hidrosfer Adalah

Coba kalian lihat foto bumi yang biasa kita lihat di buku-buku. Warna apakah yang dominan itu? Atau melalui bentuk bumi 3 dimensi dengan apl google earth.

Warna birulah yang paling dominan. Hampir 70 persen bagian bumi berwarna biru. Makanya, bumi juga disebut dengan planet biru. Apa sebenarnya warna biru tersebut ya?

Warna biru menggambarkan perairan yang ada di bumi. Dengan kata lain, bumi yang kita huni diselimuti oleh air atau yang sering disebut dengan hidrosfer.

Hidrosfer berasal dari kata hidros yang berarti air dan saphaira yang berarti selimut.

Jadi,
Hidrosfer adalah merupakan lapisan air yang menyelimuti bumi. Hidrosfer juga meliputi air di :
- Danau.
- Sungai.
- Air tanah.
- Uap air yang ada di udara.

Air sangat penting bagi kehidupan. Hampir setiap elemen kehidupan memerlukan air untuk melangsungkan kehidupannya. Tumbuhan memerlukan air untuk berfotosintesis, sedangkan manusia memerlukan air untuk metabolisme dan memenuhi kebutuhan hidup.

Tak ada makhluk hidup yang dapat hidup tanpa air.


Gerhana Adalah

Pernahkah kalian mengalami fenomena ini, ketika siang hari tiba-tiba secara tidak terduga matahari menghilang dari langit, sesaat kemudian suasana berubah menjadi gelap dan kemudian matahari muncul kembali dan memancarkan sinarnya.

Peristiwa tersebut adalah gerhana.


Apakah yang menyebabkan terjadinya gerhana?
Gerhana terjadi ketika posisi bulan dan bumi menghalangi sinar matahari, sehingga bumi atau bulan tidak mendapatkan sinar matahari.

Gerhana juga merupakan akibat dari pergerakan bulan. Ada dua jenis gerhana yaitu:
1. Gerhana matahari.
2. Gerhana bulan.

5 Fase-fase Bulan serta Penjelasan

Fase-fase bulan merupakan perubahan bentuk-bentuk bulan yang terlihat di bumi. Hal ini dikarenakan posisi relatif dari bulan, bumi, dan matahari.

Berikut ini fase-fase bulan yang perlu diketahui.

1. Bulan baru.

Ini terjadi ketika posisi bulan berada diantara bumi dan matahari. Selama bulan baru, sisi bulan yang menghadap ke matahari akan nampak terang dan sisi yang menghadap bumi akan nampak gelap.

2. Bulan sabit.

Ini terjadi ketika bagian bulan yang terkena sinar matahari sekitar seperempat. Sehingga permukaan bulan yang terlihat di buni hanya seperempatnya.

3. Bulan separuh.

Ini terjadi ketika bagian bulan yang terkena sinar matahari sekitar separuhnya. Sehingga yang terlihat dari bumi juga separuhnya (kuartir pertama).

4. Bulan cembung.

Ini terjadi ketika bagian bulan yang terkena sinar matahari tiga perempatnya, yang terlihat dari bumi hanya tiga perempat bagian bulan. Akibatnya kita dapat melihat bulan cembung.

5. Bulan purnama.

Ini terjadi ketika semua bagian bulan terkena sinar matahari, begitu juga yang terlihat dari bumi. Akibatnya kita dapat melihat bulan purnama (kuartir kedua).

2 Dampak dari Pergerakan Bulan

Apa saja dampak dari pergerakan bulan?

1. Pasang surut air laut.

Pasang adalah peristiwa naiknya permukaan air laut, sedangkan surut adalah peristiwa turunnya permukaan air laut. Pasang surut air laut terjadi akibat pengaruh gravitasi matahari dan gravitasi bulan.

Akibat bumi berotasi pada sumbunya, maka daerah yang mengalami pasang surut bergantian sebanyak dua kali. Ada dua jenis pasang air laut yaitu:

- Pasang purnama.
- Pasang perbani.

2. Pembagian bulan.

Ada dua pembagian bulan, yaitu:
- Bulan sideris.
- Bulan sinodis.

Bulan sideris membutuhkan kala revolusi selama 27,3 hari.
Bulan Sinodis membutuhkan kala revolusi selama 29,5 hari.

Bentuk Bulan Adalah

Bulan itu berbentuk bulat mirip seperti planet.

Permukaan bulan berupa:
- Dataran kering dan tandus,
- Banyak kawahnya.
- Terdapat pegunungan.
- Ada dataran tinggi.

Bulan tidak memiliki atmosfer, sehingga sering terjadi perubahan suhu yang sangat drastis. Selain itu, bunyi tidak dapat merambat, tidak ada siklus air, tidak ditemukan makhluk hidup dan sangat gelap gulita.

Bulan melakukan tiga gerakan sekaligus:

-Rotasi.
- Revolusi.
- Bergerak bersama-sama dengan bumi mengelilingi matahari.

Kala rotasi bulan sama dengan kala revolusinya terhadap bumi yaitu 27,3 hari. Oleh karena itu permukaan bulan yang menghadap ke bumi selalu sama.

Kondisi Bulan

Bulan adalah benda langit yang terdekat dengan bumi dan sekaligus merupakan satelit bumi.

Karena bulan merupakan satelit, maka bulan tidak dapat memancarkan cahaya sendiri. Melainkan memancarkan cahaya matahari.

Sebagaimana dengan bumi yang berputar dan mengelilingi matahari, bulan juga berputar dan mengelilingi bumi.

Itulah kondisi bulan yang diketahui.

3 Akibat dari Revolusi Bumi

Revolusi bumi adalah perputaran atau peredaran bumi mengelilingi matahari.

Kala revolusi bumi adalah waktu yang diperlukan oleh bumi untuk sekali berputar mengelilingi matahari yaitu 365,25 hari atau satu tahun.

Bumi berevolusi dengan arah yang berlawanan dengan arah perputaran jarum jam.

Akibat dari revolusi bumi adalah sebagai berikut:

1. Terjadinya gerak semu tahunan matahari.

2. Perbedaan lamanya siang dan malam.

3. Pergantian musim.

Asteroid Adalah

Asteroid adalah potongan-potongan batu yang mirip dengan materi penyusun planet.

Sebagian besar asteroid terletak di antara orbit Mars dan Jupiter yang disebut dengan Sabuk Asteroid.

Meteorid Adalah

Meteorid adalah potongan batu atau puing-puing logam (yang mengandung unsur besi dan logam) yang bergerak di luar angkasa.

Meteorid mengelilingi matahari dengan orbit tertentu dan kecepatan yang bervariasi.

Meteorid tercepat bergerak sekitar 42 km/detik.


Ketika meteorid tertarik oleh gravitasi bumi, maka sebelum sampai di bumi, meteorid akan bergesekan dengan atmosfer bumi.

Gesekan tersebut akan menghasilkan panas dan membakar meteorid tersebut.

Meteorid yang habis terbakar oleh atmosfer bumi disebut dengan meteor.

Apabila meteorid tidak habis terbakar oleh atmosfer bumi dan jatuh ke bumi disebut dengan meteorit.

Planet Luar Adalah

Planet luar adalah planet yang letaknya jauh dengan matahari. Planet luar disebut juga dengan planet Jovian.

Ciri-ciri plane luar adalah:

1. Jauh dari matahari.

2. Berukuran besar.

3. Memiliki banyak satelit.

4. Sebagian besar tersusun dari bahan ringan.

Bahan ringan tersebut misalnya adalah:

1. Hidrogen.
2. Helium.
3. Metna.
4. Amonia.

Planet-planet dalam dan luar dipisahkan oleh sabuk asteroid.


Planet luar misalnya adalah:

1. Jupiter.
2. Saturnus.
3. Uranus.
4. Neptunus.

Planet Dalam Adalah

Planet dalam adalah benda langit yang tidak dapat memancarkan cahaya sendiri. Planet ini hanya memantulkan cahaya yang diterimanya dari bintang.

Planet dalam disebut juga dengan planet terestrial. Yaitu planet yang letaknya dekat dengan matahari. Planet luar memiliki ciri-ciri sebagai berikut:


Ciri-Ciri Planet Dalam:

1. Dekat matahari.

2. Berukuran kecil.

3. Memiliki sedikit satelit atau bahkan tidak.

4. Berbatu.

5. Terestrial.

6. Sebagian besar terdiri atas mineral tahan api.

7. Memiliki atmosfer besar.

8. Memiliki kawah.

9. Memiliki permukaan tektonik.

Mineral tahan api ini seperti silikat yang membuat kerak dan mantelnya. Serta logam seperti besi dan nikel yang membentuk intinya.

Selain itu, planet dalam juga memiliki atmosfer yang cukup besar untuk menghasilkan cuaca, memiliki kawah dan fitur permukaan tektonik. Seperti lembah retakan dan gunung berapi.

Contoh planet dalam adalah:

1. Merkurius.
2. Venus.
3. Bumi.
4. Mars.

Makna dan Tindakan Status Waspada pada Tingkatan Status Gunung Berapi

Jika kalian tinggal di daerah dekat gunung api, maka kalian harus bisa membaca alam sebagai pertanda gunung tersebut akan meletus. Gunung-gunug api yang akan meletus memiliki tanda-tanda yang dapat kita pelajari.

Setelah kemarin dijelaskan status awas dan siaga, sekarang ganti status waspada.
Apa arti status waspada pada tingkatan status gunung berapi ya?

Status Waspada.

Artinya adalah:
1. Ada aktivitas apapun bentuknya.

2. Terdapat kenaikan aktivitas di atas level normal.

3. Peningkatan aktivitas seismik dan kejadian vulkanis lainnya.

4. Sedikit perubahan aktivitas yang diakibatkan oleh aktivitas magma, tektonik dan hidrotermal.


Tindakan:

1. Penyuluhan/sosialisasi.

2. Penilaian bahaya.

3. Pengecekan sarana.

4. Pelaksanaan tiket terbatas.

Itulah Makna dan Tindakan Status Waspada pada Tingkatan Status Gunung Berapi

Arti Siaga Pada Tingkatan Status Gunung Berapi

Setidaknya ada empat tingkatan pada status gunung berapi berdasarkan Badan Geologi Kementerian ESDM.

Status SIAGA.

Maknanya:

1. Semua data menunjukkan bahwa aktivitas dapat segera berlanjut ke letusan atau menuju pada keadaan yang dapat menimbulkan bencana.

2. Jika tren peningkatan berlanjut, letusan dapat terjadi dalam 2 minggu.


Apa Tindakan yang Diperlukan?

- Piket penuh.

Makna Status Awas pada Tingkatan Status Gunung Berapi

Letusan gunung berapi sangat berbahaya bagi kita semua. Rasanya hampir tidak mungkin menghindari kerusakan saat terjadi gunung meletus ini.

Untuk mempermudah membaca aktivitas gunung api dan proses evakuasi, maka dibuatlah suatu tingkatan isyarat atau status gunung berapi.


Tingkatan level paling tinggi adalah status AWAS dengan isyarat warna merah.

Artinya apa?
Dan maknanya apa?
Serta apa tindakan yang dilakukan?

Status awas.

Artinya adalah:

1. Menandakan gunung berapi yang segera atau sedang meletus atau ada keadaaan kritis yang menimbulkan bahaya.

2. Letusan pembukaan dimulai dengan debu dan asap.

3. Letusan berpeluang terjadi dalam waktu 24 jam.

4. Menandakan gunung berapi yang sedang bergerak ke arah letusan atau menimbulkan bencana.

5. Peningkatan intansif kegiatan seismik.

Tindakan:

1. Wilayah terancam bahaya direkomendasikan untuk dikosongkan.

2. Koordinasi dilakukan secara hatian.

3. Piket penuh.

4. Sosialisasi wilayah terancam.

5. Penyiapan secara darurat.

6. Koordinasi harian.

Efek Rumah Kaca Adalah

Saat ini semakin tingginya polusi udara menyebabkan efek rumah kaca berubah. Seringkali kita mendengar istilah efek rumah kaca, lalu sebenarnya apa sih efek rumah kaca itu?

Efek rumah kaca adalah proses pemanasan alami yang terjadi ketika gas-gas rumah kaca di atmosfer bumi memerangkap radiasi panas dari bumi.

Prosesnya...
Adalah ketika radiasi sinar matahari mengenai permukaan bumi, maka akan menyebabkan bumi menjadi panas. Radiasi panas bumi akan dipancarkan lagi ke atmosfer.

Panas yang kembali dipantulkan oleh bumi terhalang oleh polutan udara sehingga terperangkap dan dipantulkan kembali ke bumi. Proses ini akan menahan beberapa panas yang terperangkap kemudian menyebabkan suhu bumi meningkat.

Bumi tetap menjadi hangat dan suhunya semakin meningkat.

5 Usaha-usaha Menanggulangi Pemanasan Global

Penyebab terbesar pemanasan global adalah karbon dioksida (CO2) yang dilepaskan ketika bahan bakar fosil seperti minyak dan batu bara yang dibakar untuk menghasilkan energi.

Besarnya penggunaan bahan bakar fosil untuk aktivitas manusia akan menumbangkan peningkatan CO2 di udara. Dan kerusakan lapisan ozon adalah salah satu dampak dari aktivitas manusia yang mengganggu keseimbangan ekosistem dan biosfer.

Kondisi tingginya gas polutan di udara menyebabkan terjadinya pemanasan global. Berikut ini ada beberapa usaha yang dapat dilakukan untuk menanggulangi pemanasan global, diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Menggunakan energi terbarukan.

Serta mengurangi penggunaan batu bara, gasoline, kayu dan bahan bakar organik lainnya.

2. Meningkatkan efisiensi bahan bakar kendaraan.


3. Mengurangi deforestation.

4. Mengurangi penggunaan produk-produk yang mengandung chlorofluorocarbons (CFCs) dengan menggunakan produk ramah lingkungan.

5. Mendukung dan turut serta pada kegiatan penghijauan.

Menurut penelitian, bahwa stiap pepohonan hijau dapat menangkap karbon yang cukup untuk mengimbangi emisi yang dihasilkan dari gas buang pengendara mobil selama setahun.

2 Faktor Penyebab Pencemaran Udara

Beberapa kegiatan baik dari alam atupun manusia menghasilkan senyawa-senyawa gas yang membuat udara tercemar. Berikut ini adalah penyebab pencemaran udara.

1. Aktivitas alam.

Aktivitas alam dapat menimbulkan pencemaran udara di atmosfer. Kotoran-kotoran yang dihasilkan oleh hewan ternak mengandung senyawa metana yang dapat meningkatkan suhu bumi dan akibatnya terjadi pemanasan global.

Proses yang serupa terjadi pada siklus nitrogen di atmosfer.

Selain itu, bencana alam seperti meletusnya gunung berapi dapat menghasilkan abu vulkanik yang mencemari udara sekitar yang berbahaya bagi kesehatan manusia dan tanaman.

Kebakaran hutan yang terjadi akan menghasilkan karbon dioksida dalam jumlah banyak yang dapat mencemari udara dan berbahaya bagi kesehatan hewan dan manusia.


2 Aktivitas manusia.

Kegiatan-kegiatan manusia kini kian tak terkendali. Kemajuan industri dan teknologi membawa sisi negatif bagi lingkungan. Kenapa kok bisa begitu?

Karena tidak ditangani dengan baik. Berikut ini merupakan pencemaran yang diakibatkan oleh aktivitas manusia.

1. Pembakaran sampah.
2. Asap-asap industri.
3. Asap kendaraan.
4. Asap rokok.
5. Senyawa kimia buangan seperti CFC dan sebagainya.

2 Macam Pencemaran Udara

Udara adalah salah satu faktor abiotik yang mempemgaruhi kehidupan komponen biotik (makhluk hidup).Udara mengandung senyawa-senyawa dalam bentuk gas, diantaranya mengandung gas yang sangat dibutuhkan kehidupan, yaitu oksigen.

Berikut ini dua macam pencemaran udara.

1. Pencemaran udara primer.

Pencemaran udara ini disebabkan langsung dari sumber pencemar. Contohnya peningkatan kadar karbon dioksida yang disebabkan oleh aktivitas pembakaran oleh manusia.


2. Pencemaran udara sekunder.

Berbeda dengan pencemaran udara primer, pencemaran udara sekunder terjadi disebabkan oleh reaksi antara substansi-substansi pencemar udara primer yang terjadi di atmosfer.

Misalnya, pembentukan ozon yang terjadi dari reaksi kimia partikel-partikel yang mengandung oksigen di udara.
3 Ciri-ciri Utama Polutan

3 Ciri-ciri Utama Polutan

Zat yang dapat mencemari lingkungan dan dapat mengganggu kelangsungan hidup makhluk hidup disebut dengan polutan. Polutan ini dapat berupa zat kimia, debu, suara, radiasi, atau panas yang masuk ke dalam lingkungan.

Kapan suatu zat dapat dikatakan sebagai polutan?

1. Kadarnya melebihi batas normal atau diambang batas.

2. Berada pada waktu yang tidak tepat.

3. Berada pada tempat yang tidak semestinya.

Manusia tidak dapat mencegah pencemaran lingkungan yang diakibatkan oleh faktor alam. Tetapi manusia hanya dapat mengendalikan pencemaran yang diakibatkan oleh faktor kegiatannya sendiri.

7 Dampak Pemanasan Global

Seperti diketahui bahwa aktivitas manusia telah mengubah kealamian dari gas rumah kaca di atmosfer. Konsekuensi dari perubahan gas rumah kaca di atmosfer sulit diprediksi.

Berikut ini ada beberapa dari dampak pemanasan global.

1. Temperatur bumi menjadi semakin tinggi.

2. Tingginya temperatur bumi dapat menyebabkan lebih banyak penguapan dan curah hujan secara keseluruhan.

3. Mencairnya glaiser yang menyebabkan kadar air laut meningkat.


4. Hilangnya terumbu karang.

5. Kepunahan spesies yang semakin meluas.

6. Kegagalan panen besar-besaran.

7. Penipisan lapisan ozon.

Lapisan ozon adalah salah satu lapisan atmosfer yang berada di dalam lapisan stratosfer, yaitu sekitar 17-25 km di atas permukaan bumi.

Lapisan inilah yang melindungi bumi dari bahaya radiasi sinar ultra violet.