Dan yang dikuburkan di candi tersebut bukanlah mayat atau abu jenzah raja, melainkan adalah berupa pripih atau benda-benda peninggalan orang yang wafat tersebut.
Misalnya saja adalah benda-benda pusaka atau perhiasan.
Selain itu, di dalam candi dibuat arca yang menggambarkan bahwa raja tersebut merupakan titisan dewa.
Perbedaan candi antara yang beragama Hindu dan Budha bisa dilihat dari fungsinya.
Kalau dalam agama Hindu, Candi memiliki fungsi sebagai bangunan untuk mengenang para raja dan orang-orang yang terkemuka yang telah meninggal.
Sedangkan kalau dalam agama Budha, candi memiliki fungsi sebagai tempat upacara keagamaan.
Bangunan candi terdiri atas bagian kaki, tubuh dan atap. Kaki candi berbentuk bujursangkar dan dapat dinaiki melalui tangga menuju bagian dalam candi.
Selain itu, setiap sisi dinding tubuh candi terdapat relung-relung untuk menympan arca. Atap candi terdiri atas tiga tingkat yang semakin mengecil hingga puncak yang berbentuk genta.